Admin, 18 Agustus 2023
SMP Negeri 23 Kota Bekasi memperingati ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 pada tanggal 17 Agustus 2023 dengan berbagai rangkaian kegiatan yang sangat meriah. Kegiatan ini diawali dengan Upacara Bendera yang dilaksanakan di lapangan. Diikuti oleh siswa kelas 7 dan 8, dengan petugas upacara gabungan dari OSIS, ekskul pramuka, paskibra, pmr dan tim aubade berlangsung lancar dan tertib. Pada upacara tersebut ibu Kepala sekolah selaku pembina upacara mengatakan tentang pentingnya generasi muda sebagai penerus bangsa untuk memahami makna dari kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan. Generasi muda khususnya siswa SMPN 23 Kota Bekasi diharapkan dapat mengisi kemerdekaan dengan kegiatan positif yang berguna bagi dirinya, orang tua, masyarakat, bangsa dan negara. Kegiatan itu antara lain : belajar giat, berlatih berbagai keterampilan melalui kegiatan ekskul yang di selenggarakan di sekolah dan berkarya secara inovatif.
Dalam kesempatan upacara tersebut ibu Kepala Sekolah juga memberikan penghargaan kepada Bapa/Ibu Guru dan Tata Usaha yang terbaik dan berdedikasi tinggi dalam mengabdi untuk sekolah. Adapun penerima penghargaan adalah : Bp. Abdul Rahman, S.Pd, Rini Suryowati, M.Pd, H. Masan Zarkasi, S.PdI, M. Mahsus, S.Ag, Hj. Masripah, S.Ag, dan Umiati.
Rangkaian Upacara bendera peringatan HUT kemerdekaan RI ke 78 ditutup dengan acara hiburan berupa penampilan tari Jaipong dan modern dance dari siswa-siswi.
Kemeriahan peringatan HUT Kemerdekaan RI juga diisi dengan berbagai lomba yang diikuti oleh siswa-siswi kelas 7, 8, dan 9. Lomba-lomba ini di adakan oleh pengurus OSIS SMP Negeri 23 Kota Bekasi untuk mewadahi kreatifitas siswa kelas 7, 8, dan 9.
1. Lomba menghias tumpeng, dimaksudkan untuk mengasah kreatifitas siswa dalam menyajikan makanan tradisional agar menjadi lebih menarik, keterampilan ini diharapkan dapat diterapkan nanti dalam kehidupan sehari-hari di masyarakat.
2. Lomba Literasi dan Numerasi, untuk mengasah kemampuan siswa dalam literasi dan numerasi, lomba ini di kemas secara interaktif dan menyenangkan dengan memanfaatkan aplikasi kahoot.com
3. Kuis Siapa Berani, untuk mengasah pengetahuan umum siswa
4. Lomba Menggambar poster, untuk mengasah kreatifitas dan seni lukis siswa yang dikemas secara digital.
5. Lomba kebersihan dan keindahan kelas, untuk membiasakan siswa dalam menjaga lingkungan kelas yang bersih, indah dan menyenangkan.
6. Lomba Fashion show bertema perjuangan kemerdekaan, dimaksudkan untuk mewadahi kreatifitas siswa dan menanamkan jiwa nasionalisme.
7. Lomba estafet bola, estafet balon, estafet baju, dan volley balon air, sebagai ajang hiburan untuk melatih ketangkasan siswa.
Segoga smpn 23 bekasi selalu menciptakan generasi yg mandiri dan berprestasi